PERISTIWA

Taliban Rilis Foto Perbandingan Pengibaran Bendera Iwo Jima, Ternyata Bermaksud Ejek Negara Ini

DEMOCRAZY.ID
Agustus 22, 2021
0 Komentar
Beranda
PERISTIWA
Taliban Rilis Foto Perbandingan Pengibaran Bendera Iwo Jima, Ternyata Bermaksud Ejek Negara Ini

Taliban Rilis Foto Perbandingan Pengibaran Bendera Iwo Jima, Ternyata Bermaksud Ejek Negara Ini

DEMOCRAZY.ID - Taliban terus menyebarkan pesan, propaganda dan kampanye untuk melawan Amerika Serikat dan Pemerintah Afghanistan.


Baru-baru ini, Taliban merilis foto perbandingan yang tampak dimaksudkan mengejek Amerika Serikat. 


Foto itu dirilis oleh pejuang elit Taliban yakni Badri 313 Batalyon.


Dalam foto terlihat para pejuang dengan perlengkapan buatan AS menancapkan bendera putih dan hitam Imarah Islam Afghanistan (pemerintah Taliban yang memproklamirkan diri), dengan pose ikon Perang Dunia. Foto era Perang Dunia II ketika tentara AS mengibarkan bendera di Iwo Jima.


Foto itu diunggah di akun Twitter @jihadwatchRS pada 22 agustus 2021.


"Jihadis Taliban di panggung perlengkapan AS mengejek foto pengibaran bendera Iwo Jima yang ikonik," kata akun tersebut.


Foto pengibaran bendera Iwo Jima sangat dihormati warga AS dan telah direplikasi di peringatan Perang Korps Marinir di Arlington, Virginia, Amerika Serikat.


Foto itu juga memenangkan Hadiah Pulitzer 1945 untuk Fotografi, dan telah diabadikan dalam film, lagu, koin, perangko, undang-undang dan media lainnya selama beberapa dekade.



Kenangan dalam memori foto Iwo Jima itu berfungsi sebagai pengingat kampanye berdarah tentara AS melawan pasukan Jepang di Pasifik.


Menurut laporan Sputnik News, Taliban mengerahkan Batalyon Badri 313 di Kabul pada Minggu, 22 Agustus ini setelah memasuki ibukota Afghanistan sejak pekan lalu.


Militan Taliban itu juga merilis video propaganda yang menampilkan para pejuang yang secara dramatis berlari dalam gerakan lambat mengikuti musik dan berpatroli di jalan-jalan, dipersenjatai dengan senapan M4 buatan AS.


Mereka tampak mengendarai Humvee yang dilengkapi dengan turret senapan mesin, mengenakan rompi dan helm anti peluru serta Kacamata Oakley.


Tampilannya militan Badri itu jauh berbeda dari sorban, jubah, janggut panjang, dan sandal jepit yang telah menjadi citra ikonik Taliban mata negara-negara Barat selama beberapa dekade.


Warganet AS menyatakan kemarahan atas pemotretan gaya Iwo Jima dan mengecam Taliban dengan menyebut foto itu “memalukan” dan menuntut agar presiden Joe Biden “mengundurkan diri atau dimakzulkan bahkan disingkirkan” atas kegagalan Afghanistan. [Democrazy/skp]

Penulis blog