Back to Top
HUKUM

Hakim Singgung Larangan Ekspor Benur Era Susi, Ini Jawaban Mengejutkan Mantan Anak Buah Edhy Prabowo

DEMOCRAZY.ID
Februari 17, 2021
0 Komentar
Beranda
HUKUM
Hakim Singgung Larangan Ekspor Benur Era Susi, Ini Jawaban Mengejutkan Mantan Anak Buah Edhy Prabowo

DEMOCRAZY.ID - Majelis Hakim perkara dugaan suap izin ekspor benih bening lobster (BBL) mencecar pejabat eselon I di Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) soal kebijakan ekspor benur di era Menteri Susi Pudjiastuti dengan Edhy Prabowo. Dalam sidang kedua dengan agenda mendengarkan keterangan saksi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (17/2), tim Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menghadirkan tujuh orang saksi untuk terdakwa Suharjito selaku penyuap Edhy Prabowo. Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, awalnya tim JPU KPK mengkonfirmasi berita acara pemeriksaan (BAP) para saksi. Setelah itu, Majelis Hakim turut melontarkan pertanyaan kepada para saksi yang dihadirkan langsung ini. Hakim anggota yang berada di sebelah kiri Hakim Ketua terlebih dahulu menanyakan kepada saksi Slamet Soebjakto selaku Direktur Jenderal Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Hakim anggota ini menyinggung soal
Baca selengkapnya

Penulis blog