Back to Top
POLITIK

Begini Respons Wapres Ma'ruf Amin Soal Cak Imin Ingin Menolong Dirinya Dengan Tunda Pemilu

DEMOCRAZY.ID
April 19, 2022
0 Komentar
Beranda
POLITIK
Begini Respons Wapres Ma'ruf Amin Soal Cak Imin Ingin Menolong Dirinya Dengan Tunda Pemilu

DEMOCRAZY.ID - Wapres Ma’ruf Amin memberikan komentar soal usulan tunda pemilu yang digagas Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar dan menyebut ingin menolong dirinya dan pemerintah.  Menurut Wapres Ma’ruf Amin, Muhaimin yang biasa disapa Cak Imin tetap semangat, meskipun usulan mengenai tunda pemilu ditolak oleh banyak pihak, termasuk pemerintah. Pernyataan Wapres Ma’ruf Amin itu disampaikan dalam pidato acara puncak Harlah PMII ke-62 dengan tema 'Transformasi Gerakan, Merawat Peradaban' yang berlangsung pada Senin malam (18/4/2022). “Tadi pidato ketua Pembina (PMII) masih semangat, meskipun usulannya (Tunda Pemilu) ditolak,” kata Wapres Ma’ruf Amin sambil terkekeh dikutip dari akun YouTube PMIIOFFICIAL seperti dilihat, Selasa (19/4/2022). Konteks pernyataan itu adalah, Wapres Ma’ruf Amin memuji Cak Imin yang semangat menjadi Pembina PMII dan membangun kader, meskipun begitu dengan nada bercanda, usulannya soal tunda pemilu juga tertolak banyak pihak, termasuk oleh PMII sendiri.
Baca selengkapnya

Penulis blog