Back to Top
PERISTIWA

Menanti Permintaan Maaf Mensos Risma untuk Penyandang Disabilitas Tuli

DEMOCRAZY.ID
Desember 04, 2021
0 Komentar
Beranda
PERISTIWA
Menanti Permintaan Maaf Mensos Risma untuk Penyandang Disabilitas Tuli

DEMOCRAZY.ID - Sejumlah kalangan mendesak Menteri Sosial Tri Rismaharini meminta maaf, usai memaksa penyandang disabilitas tunarungu untuk berbicara dalam acara peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) 2021 pada 1 Desember lalu.  Tak hanya itu, Risma bahkan disebut sempat mengajak anak penyandang tunarungu untuk berteriak mengikuti dirinya.  Tindakan itu dinilai telah membuat sejumlah pihak yang turut hadir dalam kegiatan tersebut sakit hati.  Salah satu pihak yang menyayangkan tindakan Risma yakni Koalisi Organisasi Penyandang Disabilitas Anti-audism.   “Kami menyampaikan dan mencantumkan dalam siaran pers untuk Bu Risma sebagai Mensos itu meminta maaf atas yang disampaikan Hari Disabilitas Internasional secara umum," kata anggota Pusat Studi Hukum dan Kebijakan Indonesia (PSHK) Fajri Nursyamsi, selaku moderator dalam konferensi pers virtual Koalisi pada Jumat (3/12/2021).  "Terutama kepada penyandang disablitas, khususnya penyandang disabilitas tuli,” tutur dia. 
Baca selengkapnya

Penulis blog