Back to Top
PERISTIWA

Istana Akhirnya Buka Suara Soal Insiden Heli Rombongan Jokowi Sambar Pohon di Banten Sebabkan Sejumlah Warga Terluka

DEMOCRAZY.ID
November 17, 2021
0 Komentar
Beranda
PERISTIWA
Istana Akhirnya Buka Suara Soal Insiden Heli Rombongan Jokowi Sambar Pohon di Banten Sebabkan Sejumlah Warga Terluka

DEMOCRAZY.ID - Beredar video yang menyebutkan baling-baling helikopter rombongan Presiden Jokowi menyebabkan pohon ambruk lalu menimpa warga. Video itu viral di media sosial. Merespons hal ini, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono menjelaskan heli rombongan bukan menyambar pohon. “Bukan menyambar, tapi akibat angin dari baling-baling heli,” kata Heru kepada wartawan, Rabu (17/11). Terkait warga yang menjadi korban, Heru memastikan Istana sudah memberikan santunan. Namun tidak disebut berapa besaran santunan tersebut. “Yang 3 korban lecet-lecet, sudah kami berikan santunan biaya pengobatan,” ucap Heru. Sebelumnya, peristiwa itu terekam saat helikopter mendarat di Stadion Uwes Qorni, Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, pada Selasa (16/11). Agenda Jokowi pada saat itu adalah kunjungan ke Kabupaten Lebak untuk meresmikan Jalan Tol Serang-Panimbang Seksi 1 Ruas Serang-Rangkasbitung. Video detik-detik angin helikopter merobohkan pohon direkam oleh warga Rangkasbitung Timur, Garnisun (
Baca selengkapnya

Penulis blog