Back to Top
HUKUM

Pengacara Heran Jaksa Nilai Syahganda Berupaya Turunkan Presiden, Hubungannya Apa?

DEMOCRAZY.ID
April 01, 2021
0 Komentar
Beranda
HUKUM
Pengacara Heran Jaksa Nilai Syahganda Berupaya Turunkan Presiden, Hubungannya Apa?

DEMOCRAZY.ID - Pengacara Syahganda Nainggolan, Abdullah Alkatiri, heran jaksa membahas chat WhatsApp group 'Deklarator KAMI' dalam tuntutan. Alkatiri menyebut hal itu tak sesuai dengan kasus yang menjerat Syahganda. Dalam sidang tuntutan di Pengadilan Negeri Depok, Jawa Barat, Kamis (1/4/2021), jaksa menuntut Syahganda 6 tahun penjara karena dianggap terbukti menyebarkan berita bohong dan membuat keonaran.  Jaksa juga menyebut ada upaya dari Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) untuk menurunkan presiden yang terungkap dalam chat grup WA 'Deklarator KAMI'. "Juga terdapat maksud dan tujuan lain dari anggota group WhatsApp Deklarator KAMI dengan menggunakan momentum demonstrasi masyarakat, buruh, bersama mahasiswa untuk menurunkan presiden apabila dalam aksi demontrasi pada tanggal 13 Oktober 2020 terjadi chaos yang lebih besar maka KAMI akan membentuk tim kecil untuk menghadap ke presiden dan meminta untuk turun dari jabatannya," ujar jaksa Paris Manalu
Baca selengkapnya

Penulis blog