Back to Top
DAERAH HUKUM POLITIK

Dukung Langkah Pemprov DKI Larang Ondel-ondel, PDIP Beri Catatan Ini untuk DKI

DEMOCRAZY.ID
Maret 29, 2021
0 Komentar
Beranda
DAERAH
HUKUM
POLITIK
Dukung Langkah Pemprov DKI Larang Ondel-ondel, PDIP Beri Catatan Ini untuk DKI

DEMOCRAZY.ID - PDI Perjuangan mendukung langkah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melarang ondel-ondel sebagai sarana untuk mengamen. Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono setuju ondel-ondel sebagai salah satu ikon budaya Betawi harus dilestarikan dan menjadikannya sarana untuk mengamen justru tak elok.  Meski mendukung tapi dia menyarankan Pemprov DKI harus memberikan alternatif lain atas larangan tersebut. "Saya lihat enggak elok kalau dijadikan alat untuk mencari sesuatu di jalan, tengah perkampungan. Saya kira ini [larangan ondel-ondel untuk mengamen] langkah positif dalam rangka menaikkan derajatnya budaya Betawi," kata Gembong, Senin (29/3). Menurut Gembong, maraknya penggunaan ondel-ondel sebagai sarana mengamen tak lepas dari kurangnya perhatian Pemprov DKI untuk turun tangan memberikan ruang kepada pelaku seni budaya Betawi. Oleh sebab itu, Gembong mengatakan, pelarangan ondel-ondel sebagai sarana mengamen itu harus menjadi momentum menghidupkan kembali
Baca selengkapnya

Penulis blog