Back to Top
POLITIK

KontraS Berharap Revisi UU ITE Bukan Cuma Pencitraan Pemerintah

DEMOCRAZY.ID
Februari 16, 2021
0 Komentar
Beranda
POLITIK
KontraS Berharap Revisi UU ITE Bukan Cuma Pencitraan Pemerintah

DEMOCRAZY.ID - Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) menyebut revisi Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) harus segera dilakukan. Staf Divisi Hukum KontraS Andi Rezaldi berharap rencana revisi tersebut tidak hanya menjadi wacana demi menyelamatkan nama baik pemerintah semata. "Kami berharap rencana ini jangan sampai menjadi wacana semata dan hanya sebatas kepentingan menyelamatkan citra pemerintah yang buruk karena kerap memidanakan secara paksa orang-orang yang kritis," kata Andi saat dihubungi, Selasa (16/2). KontraS juga mendesak Presiden Joko Widodo untuk mengevaluasi secara menyeluruh implementasi UU ITE oleh aparat penegak hukum.  Andi mengatakan, sambil menyiapkan revisi UU ITE, Kapolri sebaiknya memberikan imbauan kepada internal kepolisian untuk tidak menggunakan pasal karet UU ITE. "Sebaiknya Kapolri mengimbau internal polri untuk menahan diri menggunakan pasal karet UU ITE agar tidak kembali memakan korban,"
Baca selengkapnya

Penulis blog