Devid Agus Yunanto, Eks Sespri Jokowi yang Mau Maju Pilbup Boyolali, Tuai Kritikan - DEMOCRAZY News
POLITIK

Devid Agus Yunanto, Eks Sespri Jokowi yang Mau Maju Pilbup Boyolali, Tuai Kritikan

DEMOCRAZY.ID
Maret 30, 2024
0 Komentar
Beranda
POLITIK
Devid Agus Yunanto, Eks Sespri Jokowi yang Mau Maju Pilbup Boyolali, Tuai Kritikan

Devid Agus Yunanto, Eks Sespri Jokowi yang Mau Maju Pilbup Boyolali, Tuai Kritikan


DEMOCRAZY.ID - Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyoroti eks sekretaris Presiden Jokowi, Devid Agus Yunanto, yang disebut akan maju menjadi calon Bupati Boyolali. 


"Kita lihat, nepotisme itu kita lihat ternyata justru semakin telanjang di depan mata kita. Misalnya sekretaris Pak Jokowi, Devid, dicalonkan sebagai calon Bupati di Boyolali," kata Hasto dalam diskusi "Sing Waras Sing Menang", Sabtu (30/3).


"Itu kan akan merebut basis dari PDI Perjuangan yang selama ini membesarkan (Jokowi)," ujar Hasto.


Dia menuturkan, Jokowi melakukan abuse of power di sisa masa jabatannya karena tahu kondisi kekuatan PDIP. Apalagi hingga saat ini, Jokowi masih berstatus kader PDIP.


"Kenapa Pak Jokowi pada akhirnya memutuskan langkah untuk melakukan kecurangan masif melalui abuse of power dari presiden, dari hulu ke hilir, karena kita melihat beliau kan tahu persis kondisi PDI Perjuangan," ujar Hasto.


"Kita ketika mencalonkan Pak Jokowi berapa banyak anak ranting, ranting, yang semuanya ikut bergotong-royong yang saya sebut Mas Prananda saja ketika Pak Jokowi menjadi calon Gubernur bergotong-royong Rp 6,2 miliar," katanya. 


"Seluruh kepala daerah kita, anak ranting, ranting, Pak Jokowi tahu persis the power of PDIP baik dalam pengertian ideologi, pengertian organisasi, militansi," ujar Hasto.


Didukung Bolone Mase, Eks Ajudan Jokowi Masuk Bursa Calon Bupati Boyolali 2024



Bolone Mase Boyolali menjagokan Devid Agus Yunanto, warga Kecamatan Ngemplak, Boyolali, maju sebagai Calon Bupati Boyolali dalam Pilkada 2024.


Devid diketahui pernah menjadi ajudan Joko Widodo (Jokowi) saat masih menjabat sebagai Wali Kota Solo. 


Koordinator Relawan Bolone Mase Boyolali, Andi Waluyo, mengungkapkan dukungan diberikan ke Devid sebagai tokoh muda.


“Mas Devid itu orang Donohudan, Ngemplak, masih muda,” kata dia kepada Solopos.com, Rabu (6/3/2024).


Ia menjelaskan alasan mendukung Devid karena mencari figur terbaik dan muda. Terkait calon wakil bupati, Andi mengatakan belum dibahas karena masih fokus ke calon bupati.


“Mas Devid itu pengusaha, itu juga staf khususnya Pak Jokowi [Presiden RI] sejak beliau Wali Kota Solo sampai sekarang,” kata dia.


Hal tersebut membuat Bolone Mase percaya sosok orang yang dekat dengan wong pusat atau petinggi di Indonesia itu dibutuhkan untuk memimpin Boyolali. 


Bolone Mase akan turun ke lapangan demi memenangkan Devid Agus Yunanto menjadi orang nomor satu di Boyolali.


“Seperti cara kami memenangkan Prabowo-Gibran, mesin-mesin kami akan hidupkan lagi. Ini kan masukan dari masyarakat, yang ingin perubahan kan dari masyarakat,” kata dia.


Berdasarkan penelusuran Solopos.com, Devid sempat menjadi satu penerima Anugerah Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya Tahun 2023 di lingkungan Sekretariat Kabinet. Devid mendapatkan anugerah tersebut dan terlihat menjabat sebagai asisten sekretaris Presiden.


Penghargaan tersebut diserahkan oleh Sekretaris Kabinet (Seskab), Pramono Anung, di Aula Serbaguna Gedung 3 Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Jakarta, Rabu (25/10/2023).


Sebagai informasi, Satyalancana Wira Karya adalah tanda kehormatan yang diberikan Pemerintah Republik Indonesia kepada para warganya yang telah memberikan darma baktinya yang besar kepada negara dan bangsa Indonesia sehingga dapat menjadi teladan bagi orang lain.


“Ini merupakan kehormatan yang diberikan oleh bangsa dan negara kepada Saudara-saudara sekalian,” kata Pramono Anung dikutip dari setkab.go.id.


Sumber: Kumparan

Penulis blog