Tegaskan Gak Bakal Kampanye ke IKN, Anies: 'Kita Hanya Kampanye ke Tempat Yang Ada Orangnya Saja' - DEMOCRAZY News
POLITIK

Tegaskan Gak Bakal Kampanye ke IKN, Anies: 'Kita Hanya Kampanye ke Tempat Yang Ada Orangnya Saja'

DEMOCRAZY.ID
Desember 21, 2023
0 Komentar
Beranda
POLITIK
Tegaskan Gak Bakal Kampanye ke IKN, Anies: 'Kita Hanya Kampanye ke Tempat Yang Ada Orangnya Saja'

Tegaskan Gak Bakal Kampanye ke IKN, Anies: 'Kita Hanya Kampanye ke Tempat Yang Ada Orangnya Saja'


DEMOCRAZY.ID - Calon Presiden nomor urut 1, Anies Baswedan mengaku sejauh ini belum ada rencana untuk mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN).


Anies mengaku telah mengunjungi IKN. Namun, kegiatan itu bukan untuk kampanye. 


Sebab, kata dia, kalau untuk kampanye, ia akan pergi ke tempat yang ada orang.


"Saya sudah pernah (ke IKN). Ya kita kan kampanye ke tempat yang ada orangnya. Lah, kita kan kampanye untuk mencari suara," ujar Anies di Banten, Kamis, 21 Desember 2023.


Ia pun menganalogikan peristiwa tersebut dengan bulan. 


"Kalau pengen tahu bulan emang harus pergi ke bulan? Ya pakai ilmu lah, pakai data," ujarnya.


Dengan tegas Anies menuturkan, jika dirinya akan memprioritaskan kampanyenya dengan mendatangi daerah-daerah yang mempunyai penghuni.


“Prioritas kita sekarang adalah mendatangi daerah-daerah untuk ketemu warga, karena tujuannya kan ketemu warga. Jadi kalau di daerah-daerah yang penuh warga kita akan datangi, supaya bisa ketemu warga semuanya,” tukas dia.


Sebelumnya diberitakan, Capres nomor urut 1, Anies Baswedan belum memiliki rencana untuk menyambangi IKN Nusantara, Kalimantan Timur (Kaltim).


"Sampai sekarang belum (ada agenda ke IKN)," ujar Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) AMIN, Syaugi Alaydrus di Jakarta, Sabtu, 16 Desember 2023.


Mantan Kabasarnas itu menegaskan bahwa sikap Anies untuk proyek IKN yang berada di Kaltim sudah sering dijelaskan berulangkali oleh capres nomor urut 1.


Sehingga Timnas AMIN, lanjut Syaugi, mengikuti apa yang menjadi pandangan calonnya yaitu lebih mementingkan hal mendasar ketimbang membangun satu kota yang tidak dirasakan secara langsung oleh masyarakat.


"Jadi nanti kita lihat apakah itu ada rencana ke sana atau tidak, tapi apa yang sudah direncanakan oleh pak Anies itu ya kajian itu, nanti kita lihat apakah perlu ke sana atau tidak," ucap Syaugi.


Sebelumnya, dalam debat perdana pada 12 Desember 2023 lalu, Calon Presiden nomor 1, Anies Baswedan menilai pemindahan ibukota dari Jakarta ke IKN Nusantara bukanlah hal yang mendesak. [Democrazy/DW]

Penulis blog