KRIMINAL

Heboh! Beredar Video Koper Uang Diduga Milik Ferdy Sambo, Sejumlah Anggota DPR Bereaksi

DEMOCRAZY.ID
Maret 12, 2024
0 Komentar
Beranda
KRIMINAL
Heboh! Beredar Video Koper Uang Diduga Milik Ferdy Sambo, Sejumlah Anggota DPR Bereaksi

Heboh! Beredar Video Koper Uang Diduga Milik Ferdy Sambo, Sejumlah Anggota DPR Bereaksi

DEMOCRAZY.ID - Sebuah video berdurasi dua menit dua puluh detik yang memperlihatkan sejumlah uang dalam beberapa koper diduga milik FS ( Ferdy Sambo ), tersangka kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat (Brigadir J) beredar di media sosial. 


Video tersebut diunggah akun Twitter @Miss_warawiri (Miss_Berisik) pada Senin (22/8/2022). 


Tim berupaya mengkonfirmasi sejumlah anggota legislatif di Komisi III DPR RI terkait postingan tersebut.


"Luar biasa, uang panas! Uang dari tindak kejahatan? Segera diusut tuntas saja," ujar Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid, Selasa (23/8/2022).


Ia berharap, agar temuan tersebut diungkap lebih lanjut oleh pihak berwajib agar tidak menambah keruh spekulasi dan disinformasi yang ada di tengah masyarakat. 


"Kami berharap agar temuan ini diungkap saja tidak perlu ditutupi sebab hanya akan memunculkan fitnah baru yang akan merusak citra kepolisian," kata Jazilul Fawaid.


Sementara itu, Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Benny K Harman tidak banyak berkomentar terkait video tersebut. 


"Menyedihkan," kata Benny singkat. 


Kemudian Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani menyebutkan dirinya tidak ingin mengomentari video yang tidak diketahui jelas siapa yang merekam dan mengunggahnya ke media sosial. 


"Saya tidak menanggapi video yang tidak jelas siapa uploadernya, di mana dan kapan diambilnya?," kata Arsul Sani.



[Democrazy]

Penulis blog