POLITIK

Jokowi Ingatkan Seluruh Anak Buahnya: Menteri Fokus Kerja Masing-masing!

DEMOCRAZY.ID
Mei 09, 2022
0 Komentar
Beranda
POLITIK
Jokowi Ingatkan Seluruh Anak Buahnya: Menteri Fokus Kerja Masing-masing!

Jokowi Ingatkan Seluruh Anak Buahnya: Menteri Fokus Kerja Masing-masing!

DEMOCRAZY.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut bahwa tahapan Pemilu 2024 akan segera dilakukan. 


Dia meminta jajarannya bekerja dengan baik sehingga tahapan pemilu bisa berjalan lancar.


"Tahapan Pemilu 2024, yang sudah akan mulai pertengahan tahun ini, saya juga meminta menteri kepala lembaga agar fokus betul-betul bekerja di tugasnya masing-masing," kata Jokowi dalam pengantar Sidang Kabinet Paripurna, seperti disiarkan akun YouTube Sekretariat Presiden, Senin (9/5/2022).


Jokowi ingin agar agenda-agenda prioritas dan strategis negara dilakukan dengan baik sehingga dia mengingatkan agar menteri dan kepala lembaga negara bekerja fokus.


"Agar agenda strategis nasional yang jadi prioritas kita bersama bisa dipastikan terselenggara dengan baik, Pemilu terselenggara dengan baik, lancar, dan tanpa gangguan," katanya.


Pada pengantar rapat sidang tersebut, Jokowi juga meminta kabinetnya untuk tetap konsentrasi terhadap masalah pandemi dan ekonomi global. 


Jokowi menilai kedua hal itu belum selesai dan menimbulkan ketidakpastian.


"Saya ingin kita semuanya tetap konsentrasi pada masalah yang berkaitan dengan pandemi dan juga yang berkaitan dengan gejolak ekonomi global yang sampai saat ini belum berhenti, belum selesai dan itu menimbulkan ketidakpastian pada ekonomi semua negara," kata Jokowi seperti dilihat di akun YoTube Sekretariat Negara.


Jokowi menyebut kenaikan harian kasus COVID kini terbilang rendah. 


Meski begitu, dia meminta masyarakat tetap waspada karena kasus aktif masih tercatat lebih dari 6.000.


"Yang pertama untuk urusan COVID kasus konfirmasi kemarin 227 kasus, memang ini sudah sangat rendah sekali tapi tetap kita harus waspada karena kasus aktif masih 6.192 di negara tetap kita waspadai," ujarnya. [Democrazy/detik]

Penulis blog