DAERAH PERISTIWA

Tepis Dugaan Tindakan Rasisme, Kemensos: Bu Risma Itu Kan Mamanya Rakyat Papua

DEMOCRAZY.ID
Juli 14, 2021
0 Komentar
Beranda
DAERAH
PERISTIWA
Tepis Dugaan Tindakan Rasisme, Kemensos: Bu Risma Itu Kan Mamanya Rakyat Papua

Tepis Dugaan Tindakan Rasisme, Kemensos: Bu Risma Itu Kan Mamanya Rakyat Papua

DEMOCRAZY.ID - Direktur Jenderal Rehabilitasi Sosial Kementerian Sosial Harry Hikmat membantah dugaan rasisme yang dituduhkan kepada Menteri Sosial Tri Rismaharini saat menegur aparatur sipil negara (ASN) di Bandung. 


Ia menyebut Risma tidak ada niatan rasis terhadap warga Papua. Menurutnya, Risma justru sayang dengan Papua.


"Tadi pagi kami dialog dengan ibu menteri dan tadi ibu [bilang] itu enggak berpikir begitu [rasis]. Ibu itu sangat sayang dengan Papua," ucap Harry saat ditemui di Gedung Konvensi TMPN Utama, Jakarta Selatan, Rabu (14/7). 


Harry mengatakan bukti Risma sayang terhadap Papua itu bisa dilihat dari rekam jejaknya. 


Bahkan, kata Harry, Risma dianggap oleh warga setempat sebagai mama Papua. 


"Silakan tanya ke tokoh-tokoh Papua bagaimana seorang bu Risma itu sudah menjadi mamanya Papua gitu loh," ucap dia. 


Harry pun lantas membeberkan rekam jejak yang dimaksud. 


Harry mengatakan saat Risma menjabat sebagai Wali Kota Surabaya, Risma turun tangan saat terjadi bencana di Papua.


Ia mengatakan Risma membantu dari awal tanggap darurat sampai pascadarurat. 


Saat itu, kata dia, Risma membantu akomodasi makanan, fasilitas dan semacamnya. 


Selain itu, lanjutnya, Risma juga telah membentuk koperasi di Papua. 


"Dulu sebagai wali kota dia suka cerita bagaimana membantu Papua dia di Surabaya. Apalagi sekarang di Kemensos. Banyak sekali masalah kemanusiaan di Papua itu dan ibu terpanggil," ucapnya.  [Democrazy/mnd]

Penulis blog