PERISTIWA POLITIK

Dianggap Gagal Tangani Covid-19, Tagar #LockdownJokowi Jadi Trending Topic, Netizen: Sekalian Mundur Aja Pak!

DEMOCRAZY.ID
Juli 09, 2021
0 Komentar
Beranda
PERISTIWA
POLITIK
Dianggap Gagal Tangani Covid-19, Tagar #LockdownJokowi Jadi Trending Topic, Netizen: Sekalian Mundur Aja Pak!

Dianggap Gagal Tangani Covid-19, Tagar #LockdownJokowi Jadi Trending Topic, Netizen: Sekalian Mundur Aja Pak!

DEMOCRAZY.ID - Kasus positif, sembuh, dan meninggal dunia akibat Covid-19 di Tanah Air masih terus bertambah secara signifikan setiap harinya, bahkan semakin parah.


Bedasarkan laporan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 pada Kamis, 8 Juli 2021, terdapat 38.391 orang yang dinyatakan positif Covid-19. Dengan penambahan tersebut, rekor kasus harian Covid-19 terbanyak pun pecah kembali.


Secara keseluruhan, hingga kemarin orang yang terkonfirmasi positif wabah tersebut telah mencapai 2.417.788 orang.


Sementara orang yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 juga bertambah. Per Kamis kemarin, ada 21.185 orang sembuh. 


Sehingga, di Indonesia total ada 1.994.573 pasien sudah sembuh dan dinyatakan negatif Covid-19.


Di sisi lain, jumlah pasien meninggal dunia juga bertambah. 


Hingga kemarin, ada 852 orang yang meninggal dunia akibat Covid-19. 


Total akumulatifnya ada 63.760 orang di Indonesia meninggal dunia akibat virus tersebut.


Melalui data tersebut, Indonesia jelas semakin genting. Stok oksigen serta obat-obatan pun semakin menipis. 


Bahkan banyak rumah sakit di berbagai kota menyatakan kolaps.


Melihat kondisi tersebut, pemerintahan khususnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) dianggap sebagai orang paling bertanggung jawab. 


Sampai-sampai tagar #LockdownJokowi menjadi trending topic pada Jumat, 9 Juli 2021. 


Banyak warganet yang mulai mengkritik presiden karena Covid-19.


“Pakailah macam² istilah PSBB, PPKM, intinya ga mau lockdown total krn ga mau kasih makan rakyat sesuai undang². Rakyat ga boleh² kemana² tp dibiarkan lapar. Duitnya abis dirampok tikus berdasi sih. Masa kudu.. #LockdownJokowi,” tulis @spin***.


“Kl gagal ya gagal aja, Dr awal udh gagal. Gosah ngeles2 mulu... #LockdownJokowi #LockdownJokowi,” tulis @Mont***.


“Hukum tumpul keatas, tajam kebawah, rezim bobrok kudu dibubarkan. "Miris” #LockdownJokowi,” tulis @duck***.


“Kayaknya ada benernya, yang di lockdown cukup 1 orang saja #LockdownJokowi Sekali lagi #LockdownJokowi #LockdownJokowi,” tulis @Cahyo***.


“Duh, ini tagar bagus banget yak!? Cocok dengan situasi saat ini. Dimana rakyat dikenai PPKM. #LockdownJokowi #LockdownJokowi,” tulis @Barja***.


“Mending mati pak daripada #LockdownJokowi,” tulis @Celup***.


“Ayo dong pak #LockdownJokowi,” tulis @kim***.


“Sekalian Pak jokowi mundur #LockdownJokowi #LockdownJokowi,” tulis @Manise***.


“Wiih keren nih. #LockdownJokowi #LockdownJokowi Jgn cm rakyat yg loe lockdown wi. Hidup loe dr rakyat kok. Kejam x sm rakyat. Menyengsarakan,” tulis @Komar***.


“PPKM darurat hanyalah sebuah siasat, agar pemerintah tak dibebani rakyat... yang sehat cuma pejabat, rakyat kecil tetap saja sekarar #LockdownJokowi,” tulis @Zack***.


Serta masih banyak lagi cuitan warganet terkait hal ini. [Democrazy/mmr]

Penulis blog